Senin, 30 November 2020

Dari Working hingga Gaming, Ini berbagai Keunggulan Samsung Galaxy Note20 Ultra

Bagaimana jika smartphone yang kita miliki adalah “
Sang Jawara” dimana ia telah mewakili segala fitur yang dibutuhkan, entah itu menyoal performa, memori, kamera, daya, desain, fungsi hingga aksesoris. Saya rasa, smartphone tersebut sudah lebih dari cukup untuk dijadikan daily driver atau partner produktif sehari-hari. Ya, itulah dia Samsung Galaxy Note20 Ultra.

Di era digital seperti sekarang ini setiap hal mengalami perubahan yang begitu besar. Katakanlah seperti profesi dan aktivitas yang dilakukan banyak orang. Jika sebelumnya profesi seperti desainer, gamer dan konten kreator gaungnya tak terasa, sekarang jadi berbeda.

Desainer, gamer serta konten kreator masuk sebagai passion sekaligus profesi favorit anak-anak muda. Bisa dilihat bagaimana gamer jaman now berkiprah di ajang e-sport nasional dan internasional. Begitu pula dengan pekerjaan sebagai desainer, blogger, hingga youtuber/ vlog maker yang sering kita lihat kiprahnya melalui dunia maya.

Saat ini, pengguna smartphone kian melonjak jumlahnya seiring jumlah pekerjaan dan aktivitas yang membutuhkannya. Kita bisa dilihat melalui data berikut ini,

Wajar jika penggunaan smartphone selalu naik, hampir semua aktivitas sangat bergantung pada keberadaan internet dan smartphone sebagai perangkatnya, bahkan urusan belanja, sekolah atau hiburan berupa nonton film, streaming video hingga permainan game bergantung pada gadget, terutama smartphone.

Begitu tingginya kebutuhan akan smartphone kemudian membuat perusahaan Samsung berinisiatif menciptakan Galaxy Note20 Ultra yang mampu menjadi partner serba bisa bagi tiap orang. Yes, it is the real smartphone flagship.

Relate : Review Samsung S7 Edge : Smartphone Flagship Tangguh

Nah, melalui ulasan ini aku pengen ngeshare mengapa Galaxy Note20 Ultra ini layak disebut sebagai jawara smartphone flagship. Hal itu terlihat dari bagaimana smartphone ini mampu memberi produktivitas lebih bagi penggunanya melalui spesifikasi yang ditawarkan, entah untuk “working” "streaming" maupun “gaming”.

Here we go, keunggulan-keunggulan yang bisa pengguna rasakan ketika menggunakan Galaxy Note20 Ultra sebagai daily driver dan partner produktif kapanpun, dimanapun,

DESAIN KUAT DAN ELEGAN

Samsung Galaxy Note20 Ultra memiliki desain elegan dengan sisi-sisi layar dibuat melengkung sehingga enak ketika dipegang. Yang membuatku begitu menikmati tampilannya adalah bagian depan dengan layar 6,9 inchi dan infinity-O. Layarnya juga sudah memgusung AMOLED 2x

Kabarnya, untuk melindungi layar dari goresan dan jatuh yang tak diengaja, Galaxy Note20 Ultra ini dilapisi material kaca Corning Gorilla Glass Victus. Dengan demikian, ketahanan layar terhadap goresan akan lebih tinggi.

Bahan yang digunakan pada body smartphone bukanlah elemen murahan yang mudah membuat bekas sidik jari menempel. Warna yang dipilih pun sengaja dibuat tidak terlalu mencolok agar berkesan elegan. Kita bisa menemukan 3 varian warna dasar pada Galaxy Note20 Ultra yakni Mystic Bronze, Mystic Black dan Mystic White.

PERFORMA MAKSIMAL

Samsung Galaxy Note20 Ultra dibekali chipset Exynos 990 untuk pasar global, termasuk Indonesia. Kalau di Amerika Serikat, ia menggunakan chipset 865 plus. Dengan chipset tersebut, pengguna bisa merasakan kecepatan bahkan untuk kegiatan multitasking sekalipun.

Soal GPU pun sudah mampu membuat visual menjadi menarik karena dibekali oleh Mali-G77 MP11. Siapa sih yang gak pengen lihat game yang kita mainkan terlihat lebih detail?

Semisal seperti aku yang seorang konten writer dimana tiap bekerja membutuhkan asupan musik, aku bisa nulis lancar sembari mendengarkan musik favorit. Nah, menyoal bermain game juga demikian, dengan exynos 990, pengguna bisa memainkan game sepeti PUBG atau Mobile Legend tanpa takut nge-lag.


Setahun lalu, saat melakukan perjalanan dari Kota Pekalongan ke Jakarta, kereta api yang aku tumpangi membutuhkan waktu sekitar 7 jam. Dalam waktu 7 jam itu rasanya bosan bukan main, selain ngelanjutin nulis dan buka medsos, aku juga main game selama perjalanan. Harapanku pada next perjalanan, Galaxy Note20 Ultra ini bisa jadi partner sejati.

Sekadar informasi, anak-anak muda hingga dewasa saat ini lebih memilih menggunakan perangkat mobile untuk beraktivitas maupun bermain game lho, ketimbang memakai laptop. Hal itu bisa dilihat melalui survei berikut,
Oh iya, karena Galaxy Note20 Ultra ini sudah support dengan fitur bernama Wireless Dex sehingga kita bisa langsung tersambung dengan laptop atau Layar TV.

Jadi ketika kita memiliki pekerjaan desain yang belum selesai dan membutuhkan layar lebih besar untuk finishing, kita bisa menghubungkan ponsel ke TV atau layar laptop. Selain mendesain, kalau kita ingin melihat game di ponsel tersambung ke TV, bisa juga pakai fitur ini. Yang gak ikutan main game, bisa ikutan ngelihat juga akhirnya hehe.

So, keren banget kan performa yang bisa dilakukan smartphone ini. Aku jadi pengen banget memiliki Galaxy Note20 Ultra untuk memudahkan pekerjaan sebagai konten writer atau untuk bermain game.

MEMILIKI S-PEN YANG SERBAGUNA


S-Pen merupakan ciri dari Samsung Galaxy Note Series. Layaknya pulpen atau pensil yang biasa kita gunakan sehari-hari untuk menulis atau menggambar, S-pen merupakan bentuk canggihnya. Dengan S-pen, seorang yang berprofesi sebagai desainer atau ilustrator akan lebih leluasa untuk membuat gambar.

Sebagai seorang konten kreator dibidang kepenulisan, aku dekat dengan teman-teman yang juga berprofesi sebagai ilustrator atau desainer grafis. Bagi mereka, keberadaan S-pen mampu mempermudah pekerjaan.
S-pen dari Galaxy Note20 Ultra memiliki latensi 9 ms. Semakin rendah latensi yang dimiliki, sensitifitas di layar yang tersentuh stilus pen semakin tinggi. Alhasil, kita jadi seperti menulis di kertas biasa. Ya, hal ini juga dipengaruhi oleh refresh rate layar yang mencapai 120 Hz.

Well, Galaxy Note20 Ultra telah meringkas kebutuhan agar pengguna tak perlu lagi membawa buku catatan tebal dan pulpen yang bisa hilang kapan saja karena dipinjam teman hehe. Soalnya nih, S-pennya memiliki tempat tersendiri di smartphone.

KAMERA MUMPUNI


Sebagai perempuan yang menyukai dunia seni, aku sangat menyukai fotografi. Apalagi aku bekerja sebagai blogger/konten writer freelance yang membutuhkan foto-foto mumpuni untuk tulisanku. Dengan kamera spek besar, Galaxy Note20 Ultra sudah mewakili kebutuhanku.

Aku ingin menjepret gambar-gambar selama jalan-jalan, mengikuti acara ke luar kota atau kegiatan-kegiatan yang bakal kutulis di blog. 108 Megapixel spek kamera sudah lebih dari cukup untuk menjadi andalanku.
Soal kamera selfi dengan ukuran 10 MP, aku kira sudah cukup bagus kok untuk berfoto ketika berada di suatu tempat yang instagramable. Toh, aku memang lebih sering menggunakan kamera belakang ketimbang kamera depan hehe.
Bagi pengguna yang berkarya dengan membuat vlog untuk keperluan konten youtube, instagram atau projek video di blog, Samsung Galaxy Note20 Ultra sudah dibekali kemampuan Live fokus, merekam video hingga ukuran 8K, dan memiliki Pro video mode yang akan membuat kualitas vlogmu meningkat.

Hasil optical zoom kamera galaxy Note20 Ultra yang kece abis (Sumber foto : Kompas.com/OIK Yusuf)

Bayangkan, aku merekam dengan kualitas di bawah 4K aja udah bagus banget apalagi jika kualitas 8K. Udah gitu, dilengkapi pula dengan Laser AF Sensor agar video yang kita hasilkan bisa memiliki fokus maksimal.

Dengan berkembangan industri konten kreator seperti youtuber, video maker, blogger dan juga Tiktoker, kamera yang mumpuni membantu kinerja mereka untuk mendapatkan hasil jepretan atau video yang bagus. Berikut beberapa hasil foto Galaxy Note20 Ultra dari berbagai sumber,
Sumber gambar : IDN Times
Sumber gambar : gadgetren.com

KAPASITAS BATERAI BESAR


Tak bisa dipungkiri bahwa untuk produktivitas lebih dan menepis halangan ketika menggunakan smartphone. Kapasitas baterai yang besar sangat dibutuhkan. Nah, Samsung Galaxy Note20 Ultra sudah dibekali dengan baterai cukup besar lho, yakni 4500 mAh dengan kemampuan charging cepat.
Apabila dirasa kapasitas baterai itu masih kurang, pengguna juga bisa menggunakan charger super cepat dengan kemampuan pengecasan 25 Watt. So, hanya dalam 30 menit, ponsel sudah bisa terisi daya hingga 50 persen.

Well, bagiku yang suka bermain game atau menulis sembari mendengar lagu di youtube, ini jadi berita baik sebab aku tak perlu ribet selalu nyari colokan atau powerbank.

Bagaimana Galaxy Note20 Ultra bisa membantu passion dan Pekerjaanku?


Aku adalah seorang konten writer/blogger yang menyukai dunia desain dan fotografi. Hampir tiap tulisan-tulisan yang aku buat pasti kusematkan desain atau foto menarik agar pembacaku tak bosan.
Sebagai blogger/konten writer, peran grafis yang menarik maupun foto yang ciamik adalah kewajiban. Ya, karena dengan postingan blog yang hanya berupa tulisan akan membuat jenuh pembaca. Maka dari itu, apabila aku memiliki Samsung Galaxy Note20 Ultra, ia akan bisa memotret, mendesain karakter dan melakukan aktivitas lainnya tanpa risau.
Saat menjajal beberapa produk Samsung (Dok.Pri)
Dengan Galaxy Note20 Ultra yang memiliki S-Pen, aku bisa leluasa menggambar mengunakan aplikasi desain di smartphone. Gimana ya, mendesain dengan jari tuh gak mudah, apalagi kalau jarinya gede-gede. Tapi kalau ada stylus yang membantu, bakal serasa aku menggunakan pensil atau pulpen untuk menggambar.

Menyoal fotografi juga, spek kamera belakang Galaxy Note20 Ultra yang sebesar itu akan mampu menghasilkan kualitas gambar yang cantik untuk ulasan-ulasan di blogku. Contoh-contoh gambar yang biasanya akan menjadi pendukung di postingan blogku yang kuambil melalui samsung A8 (2018)
Gathering blogger bersama Samsung di Yogyakarta
beberapa waktu lalu (Dok.Pri)
Teman-teman blogger dan reviewer di Yogyakarta 
beberapa waktu lalu (Dok.Pri)

Apalagi nih, untuk blogging, fotografi dan desain udah. Lalu apa lagi? Untuk ngegame, straeming video dan nonton film donk!!!

Ketika jenuh bekerja, aku selalu menyempatkan bermain game, entah game dengan genre racing, petualangan, moba atau lainnya. Game mampu membuatku merasa fresh. Biasanya aku main game bersama adik-adikku.
Salah satu game yang sering kumainkan (dok.pri)
Aku juga suka streaming video dan nonton film ketika jenuh ngeblog atau main game. Dengan ukuran layar yang luas pada Galaxy Note20 Ultra, aku bakal puas nobar film dan streaming apa aja tanpa terbatasi sudut-sudut yang mengganggu.

Yap, itu dia keunggulan-keunggulan yang bisa aku dan kita semua bisa dapatkan ketika menggunakan Samsung Galaxy Note20 Ultra. Bagiku, smartphone ini telah menjadi jawara yang kuimpikan. Meski saat ini aku belum memilikinya, namun semoga beberapa waktu kedepan aku mampu membelinya dengan tabunganku.
Acara Samsung Member di Yogyakarta yang pernah saya ikuti untuk acara blogging (Dok.Pri)
Ya, sebagai konten writer/blogger, desainer, penyuka seni fotografi, sekaligus gamer, Samsung Galaxy Note20 Ultra telah layak jadi "Sang Jawara" produktivitas. Dan ia akan menjadi smartphone impian yang harus kurealisasikan untuk dimiliki. Semoga bisa segera meminangnya :)

2 komentar:

  1. Note 20 ini lebih cocok untuk kerja sih buat saya, kalau untuk gaming, agak aneh aja gitu, soalnya interface dari ponsel ini keliatan banget minimalis profesional.

    Wishlist deh, btw, request review S10 dong kak..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Setuju kak, bagi yang udah pernah nyoba Galaxy Note20 aku yakin bakal mengatakan hal yg sama. Nih ponsel, cucok utk kerja. Meski demikian, kalau dilihat dari CPU dan GPU udah bagus utk gaming hehe
      Terima kasih requestnya ya Kak Wira, inshaallah bakal saya ulas :)

      Hapus

Mohon tidak memberikan komentar dengan link hidup karena akan langsung dihapus dan ditandai spam